DUNIA PENERBANGAN INDONESIA SIAP MENGHADAPI REVOLUSI INDUSTRI 4.O




SIARAN PERS

Nomor:  348  /SP/KSIHU/XII/2019

DUNIA PENERBANGAN INDONESIA SIAP MENGHADAPI REVOLUSI INDUSTRI 4.O

Jakarta ( 11/12/2019)  -  Saat ini industri dunia telah menghadapi revolusi industri 4.0 merupakan konsep automisasi yang dilakukan oleh mesin tanpa memerlukan tenaga manusia dalam pengaplikasiannya. Dimana hal tersebut untuk efisiensi waktu, tenaga dan biaya.

Industri penerbangan Indonesia saat inipun telah mengadopsi revolusi industri 4.0, salah satunya  Bandar Udara Soekarno Hatta yang telah menerapkan transformasi digital layanan terhadap pelayanan dan keamanan bagi para penumpang dan stakeholder terkait.

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Polana B Pramesti mengapresiasi terobosan  yang dilakukan Bandar Udara Soekarno Hatta sebagai bandara terbesar di Indonesia dan salah satu bandara yang masuk dalam urutan 18  kategori bandara tersibuk di dunia tahun 2018.

“Kami mengapresiasi perubahan besar yang telah dilakukan Bandara Soekarno Hatta atas transformasi melalui  digitalisasi pelayanan dan keamanan industri penerbangan, semua hal ini dilakukan untuk mengikuti perkembangan teknologi yang terus berkembang sangat cepat di dunia saat ini,” ucap Polana.

Bandar Udara Sokarno Hatta diharapkan dapat menjadi role model untuk bandara lain yang sehingga dapat mengikuti transformasi digitalisasi  yang telah di terapkan

“Kami mendorong tidak hanya Bandara Soekarno hatta yang bertrasformasi untuk menghadapi revolusi 4.O kami berharap bandara – bandara lain dapat  mengikuti terobosan  yang telah dilakukan bandara Soekarno Hatta, terutama bandara – bandara besar yang ada di Indonesia,” tutup Polana.

Untuk di ketahui, Bandara Soekarno Hatta telah menerapkan transformasi digital untuk aspek pelayanan dan operasional di antaranya :

•    Airport Operation Control Center (AOCC)
Gedung AOCC yang terletak di komplek Bandara Soekarno Hatta dimana personel yang bertugas berasal dari Otoritas Bandara Wilayah I Soekarno Hatta, PT. Angkasa Pura II, Bea dan Cukai serta seluruh stakeholder penerbangan di wilayah Soekarno Hatta.
•    Terminal Operation Center (TOC)
TOC terletak di seluruh terminal di Bandara Soekarno Hatta adalah pos komando untuk memantau unit operasional, keamanan dan pelayanan berjalan dengan baik
•    Self Boarding Gate
Bandara Soekarno Hatta telah menyediakan self boarding gate di Terminal 3 Soekarno-Hatta agar operasional maskapai dapat lebih efisien dan efektif
Dan akan semakin bertambah lagi pelayanan digital yang di terapkan di Bandar Udara Soekarno Hatta.

KEPALA BAGIAN KERJA SAMA INTERNASIONAL, HUMAS DAN UMUM
DIREKTORAT JENDERAL PERHUBUNGAN UDARA

AGUSTINA DANI


Twitter: @djpu151
Instagram: @djpu_151
Youtube: djpu151
FB: Direktorat Jenderal Perhubungan Udara
Portal : hubud.dephub.go.id
Direktorat Jenderal Perhubungan Udara
Kementerian Perhubungan
Jl. Medan Merdeka Barat No. 8 Jakarta Pusat



WhatsApp_Image_2019-12-11_at_07.55_.10_.jpeg

jpeg | 344 Kb

WhatsApp_Image_2019-12-11_at_07.55_.11_.jpeg

jpeg | 225 Kb


Mohon maaf atas keterlambatan kami dalam memulai pelayanan pada hari ini 25 Februari 2020, dikarenakan pada jam 06.00 kami mendapati banjir yang mencapai selutut orang dewasa. (25 Februari 2020 Jam 08:20:00) Surat Edaran Direktorat Jenderal Perhubungan Udara No 22 Tahun 2019 Tentang Penerapan Pola Hidup Sehat bagi Personel Penerbangan (02 Desember 2019 Jam 08:51:00) Jam Pelayanan BLU Balai Hatpen. Pendaftaran Senin-Jum'at pukul 06.00 - 10.00 WIB/ Sesuai Kuota . Pemeriksaan dan Konsultasi Pukul 07.00-15.00 WIB. Istirahat Pukul 12.00-13.00 WIB. Sabtu, Minggu dan Hari Libur Nasional LIBUR (30 Juli 2019 Jam 08:04:00) Kuota Pendaftaran Pengujian Kesehatan di Balai Kesehatan Penerbangan sebanyak 160 orang atau Pendaftaran Ditutup Pukul 09.00 WIB, untuk Pendaftaran Recheck ditutup Pukul 10.00 WIB (13 Maret 2019 Jam 14:39:00) Kepala Balai Kesehatan Penerbangan telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor : SE.028 Tentang Prosedur Permohonan Sertifikat Kesehatan (08 Februari 2019 Jam 15:47:00) Peraturan Kepala BLU Balai Hatpen No.1 Thn 2018 Tgl 16-8-2018, Ttg Tata Cara Pengenaan Tarif Layanan Utama BLU Balai Hatpen. Tidak ada Layanan & tarif yg berlaku di BLU Balai Hatpen kecuali yg telah ditetapkan dlm peraturan. (08 Februari 2019 Jam 15:46:00)